Fettucini Tumis Tuna

Written By Novita Anggraeni on Wednesday, November 21, 2012 | 11:39 AM

Selain spaghetti, fettucini pun bisa menjadi pilihan bila Anda ingin mengonsumsi olahan mi asal Italia ini. Dengan tambahan ikan tuna, rasanya tentu akan berbeda dari biasanya menggunakan daging.

Bahan-bahan:
  • 1 1/2 liter air 
  • 1 sdm minyak goring 
  • 150 gr fettucini 

Tumisan:
  • 3 sdm minyak goring 
  • 5 siung bawang putih, cincang 
  • 3 sdm bawang bombay cincang 
  • 350 gr ikan tuna matang, suwir 
  • 1 sdt garam 
  • 1/2 sdt merica bubuk 

Taburan:
  • 20 gr keju cheddar parut 

Cara Membuat:
  1. Didihkan air bersama minyak goreng, masak fettucini selama 12 menit hingga matang, angkat dan tiriskan. 
  2. Panaskan minyak jagung, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan ikan tuna, aduk merata 
  3. Masukkan garam dan merica, aduk merata. 
  4. Masukkan fettucini, aduk merata, masak sebentar, angkat 
  5. Sajikan hangat taburi dengan keju cheddar parut. 


0 comments:

Post a Comment

depotexcel